Kamis, 15 Agustus 2019

Resmi! Bayern Pinjam Perisic dari Inter


Bayern Munich secara resmi mengumumkan transfer Ivan Perisic dari Inter Milan. Winger internasional Kroasia itu direkrut dengan status pinjaman.

Perisic sudah menjalani tes medis di Bayern pada Senin (12/8/2019) kemarin. Bayern dan Inter kabarnya telah mencapai kesepakatan peminjaman senilai 5 juta euro.

Kesepakatan tersebut juga menyertakan opsi pembelian secara permanen. Jika ingin menebus Perisic, Bayern kabarnya harus membayar 25 juta euro.

Hari Selasa (13/8/2019), Bayern mengumumkan kepindahan Perisic. Winger berusia 30 tahun itu gabung Bayern dengan status pinjaman selama satu musim dengan opsi permanen.
"Ivan akan membantu kami sejak awal dengan pengalamannya di level top internasional," ujar Direktur Olahraga Hasan Salihamidzic seperti dikutip situs resmi klub.

"Dia punya teknik yang bagus dan fleksibel dalam menyerang. Saya yakin Ivan akan cepat nyetel karena dia sudah mengenal Bundesliga dan pelatih kami Niko Kovac," katanya.

Sebelum pindah ke Inter pada 2015, Perisic merumput di Jerman bersama Borussia Dortmund dan VfL Wolfsburg. Dia memenangi dua gelar domestik bersama Dortmund pada 2012 dan menjuarai DFP-Pokal di Wolfsburg pada 2015.
 
Perekrutan Perisic adalah opsi alternatif yang diambil Bayern setelah upaya mereka mengejar pemain Manchester City, Leroy Sane, gagal. Negosiasi dengan City berjalan alot hingga Bayern menemui jalan buntu, ditambah kabar bahwa Sane malah cedera lutut.
 
Tapi transfer Perisic juga tak mulus-mulus saja karena sebagian fans Bayern rupanya tak sepakat. Mereka tak senang klub merekrut pemain yang usianya sudah 30 tahun.

"Saya bisa mengonfirmasi bahwa dia (Perisic) ada di Munich hari ini. Meski demikian, saya rasa kritik untuknya itu tidak pada tempatnya, seolah-olah dia bukan pemain yang bagus," ungkap Pelatih Bayern Niko Kovac.

"(Stefan) Effenberg juga datang ke sini ketika dia berusia 30 tahun dan memimpin tim ke (gelar) Liga Champions. Kita mesti berhenti cuma memperhatikan usianya, lihatlah apa yang para pemain ini telah capai sejauh ini dan bagaimana mereka bisa membantu kami sekarang," imbuhnya seperti dilansir Football Italia.

0 komentar:

Posting Komentar